Tingkat tercapainya potensi
biologik seseorang merupakan hasil interaksi
beberapa faktor yang saling berkaitan yaitu :
a. Faktor
Genetik
Merupakan
modal dasar dalam mencapai hasil akhir proses tumbuh kembang anak.
Termasuk faktor bawaan yang normal
dan patologis, jenis kelamin, suku bangsa.
b. Faktor
Lingkungan
Lingkungan
merupakan faktor
yang
sangat menentukan
tercapai atau tidaknya potensi bawaan, sedangkan lingkungan yang kurang baik akan menghambatnya.
Lingkungan ini merupakan lingkunagn
bio-fisik-psiko- sosial dan perilaku antara lain perilaku atau pola pengasuhan anak, misal stimulasi dari ibu
ke anak. Faktor
lingkungan secara garis besar dibagi menjadi
faktor yang mempengaruhi
anak pada waktu masih
didalam
kandungan dan faktor yang mempengaruhi tumbuh kembang anak setelah lahir (Satoto,1990)
c. Faktor
perilaku atau Rekayasa
Dewasa
ini, adanya kemajuan teknologi rekayasa genetik yang dapat
digunakan untuk memperbaiki genetik pada
makhluk hidup.
Secara sederhana biasanya digambarkan
sebagai upaya membangun kehidupan dengan mengontrol langsung
pusat kehidupan
(dalam arti biologis) yakni gen dengan cara pembelahan
dan pencakokan sel dewasa di labolatorium
dan bila telah berhasil kemudian dibiakkan
dalam rahim organisme. Anak
yang dilahirkan diusahakan agar tidak mewarisi
kelemahan genetik
orang tuanya. Bahkan memiliki keunggulan yang tidak dipunyai orang tuanya serta dapat menghasilkan manusia super (Adhinarta,1998)
0 komentar:
Posting Komentar