Dimensi pembangunan
adalah subject matter yang menjadi kawasan garapan dari pembangunan. Sebagai sebuah upaya menambah
nilai dan guna sesuatu menjadi lebih baik, pembangunan memiliki sekian banyak bidang garapan yang saling terkait, namun tidak dapat disatukan dalam sebuah kawasan
kajian secara makro
semata- mata.
Dimensi-dimensi inilah yang menjadi rel dan bidang
garapan dari sekian banyak upaya peningkatan kemakmuran masyarakat
sebuah negara yang menerapkan pembangunan. Ada grand goal yang dicanangkan tiap pelaku pembangunan dalam melakukan aktifitasnya,
namun
ada
juga
spesific goal dalam pembangunan
yang berada dalam dimensi
atau
kawasan tertentu. Kesemuanya
memiliki keterkaitan antara
satu dengan lainnya,
namun keterkaitan tersebut tidak secara langsung menafikan spesifikasi orientasi masing-masing
dimensi.
Pelaku pembangunan seringkali
menentukan standar
keberhasilan dari aktifitas yang mereka lakukan untuk mencapai
goal of development. Standar tersebut akan
dapat di-breakdown dari sekian banyak indikator pertambahan kemajuan dari dimensi-dimensi pembangunan yang telah dicanangkan sebagai
sasaran. Keberhasilan sebuah pembangunan akan dapat dilihat
dan diukur dari indikator-indikator
tersebut, sehingga pembangunan
memiliki kejelasan
orientasi dan target yang dapat dinilai secara riil.
Adapun dimensi pembangunan dapat dikategorikan dalam wilayah
ekonomi, kesehatan, pendidikan, sumberdaya manusia,
hukum, politik, sarana, dan
keadilan masyarakat secara umum.
0 komentar:
Posting Komentar