Senin, 09 Desember 2013

Refleksi (Reflection) dalam pembelajaran



Refleksi  memungkinkan cara  berpikir  tentanapa  yang  telah siswa  pelajari  dan  untuk  membantu  siswa  menggambarkan makna personal siswa sendiri. Di dalam refleksi, siswa menelaah suatu kejadian, kegiatan, dan pengalaman serta berpikir tentang apa yang siswa pelajari, bagaimana merasakan, dan bagaimana siswa menggunakan pengetahuan baru tersebut. Refleksi dapat ditulis  di  dalam  jurnal,  bisa  terjadi  melalui  diskusiatau merupakan kegiatan kreatif seperti menulis puisi atau membuat karya seni.

Realisasi refleksi dapat diterapkan, misalnya pada akhir pembelajaran guru menyisakan waktu sejenak agar siswa melakukan refleksi. Hal ini dapat berupa:
(a)  pernyataan langsung tentang apa-apa yang diperoleh siswa hari ini
(b)  catatan atau jurnal di buku siswa
(c)  kesan dan saran siswa mengenai pembelajaran hari ini
(d)  diskusi
(e)  hasil karya

Refleksi dalam pembelajaran antara lain dapat menumbuhkan kemampuan berfikir logis dan kritis, mengetahui kelebihan dan kekurangan diri sendiri, dan menghargai pendapat orang lain.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More