Rabu, 11 Desember 2013

Materi/ isi kepribadian manusia secara pokok



A.F.C. Wallace(dalam Koentjaraningrat), pernah membuat suatu kerangka di mana terdaftar secara sistematis seluruh materi yang menjadi obyek dan sasaran unsur-unsur kepribadianmanusia. Kerangka itu menyebut tiga hal yang pada tahap pertama merupakan isi kepribadian yang pokok,yaitu:
(1) aneka wama kebutuhan organik diri sendiri, aneka-warna kebutuhan serta dorongan psikologi diri sendiri, dan aneka wama kebutuhan serta dorongan organik maupun psikologi sesama manusia yang lain daripada diri sendiri; sedangkan kebutuhan-kebutuhan tadi dapat dipenuhi atau tidak dipenuhi olehindividu yang bersangkutan, sehingga memuaskan dan bernilai positif baginya, atau tidak memuaskan dan bemilai negative;
(2) aneka warna hal yang bersangkutan dengan kesadaran individu akan identitasdiri sendiri, atau "identitas aku",  baik aspek  fisik  maupun  psikologinya, dan  segala  hal  yang  bersangkutan dengan kesadaran individumengenai bermacam-macani kategori manu- sia, binatang, tumbuh-tumbuhan, benda, zat, kekuatan,dan gejala alam, baikyang nyata maupun yang gaib dalam lingkungan sekelilingnya; dan
(3) berbagai macam cara untuk memenuhi, memperkuat, berhubungan, mendapatkan, atau mempergunakan, anekawarna kebutuhan dari hal tersebut di atas, sehingga tercapaikeadaan memuaskan dalam kesadar- an individu bersangkutan. Pelaksanaan berbagai macam cara dan jalan tersebut terwujud dalam aktivitas hidup sehari-hari dari seorang individu. Kerangka materi unsur-unsur kepribadian tersebut teruraiseperti berikut.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More