Sabtu, 09 November 2013

Komponen darah Trombosit (Keping-keping Darah)



Salah satu komponen elemen darah adalah trombosit atau keping- keping darah yang memiliki peran dalam proses penjendalan (koagulasi)  darah.  Proses  koagulasi  darah   dimaksudkan  agar apabila terjadi kerusakan pembuluh darah, maka tidak terjadi kehilangan darah yang sebanyak-banyaknya. Pada kondisi tertentu seperti: hemofilia dapat terjadi kelainan atau gangguan koagulasi darah sehingga darah sukar menjedal dan akibatnya tubuh dapat kehilangan darah. Trombosit berasal dari stem sel di sumsum tulang yaitu  megakarosit  yang  berkembang  menjadi  trombosit.  Platelet kecil, mudah pecah, pembekuan darah 250.000 tercat biru. Teori koagulasi darah menurut Morowitz (1904). Pada peristiwa perdarahan, maka jaringan yang robek (rusak) akan menyebabkan trombosit yang melaluinya pecah dan membebaskan tromboplastin. Tromboplastin  dan  ion  Ca  kemudian  mengaktifkan  protrombin menjadi thrombin, dan trombin akan mempengaruhi perubahan fibrinogen menjadi benang-benang fibrin sehingga menutup jaringan yang rusak.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More